--!>

Saturday, August 12, 2017

Cara Mudah Memperbaiki Link Rusak / Broken Link di dalam Blog

Cara Mudah Memperbaiki Link Rusak / Broken Link di dalam Blog

Link Rusak atau sering disebut BrokenLink yang biasanya di temukan pada halaman website / blogspot seperti munculnya informasi halaman  Page Error 404.

Penyebabnya karena salah penulisan atau link tersebut sudah terhapus dari blog. Nah, jika terlalu banyak halaman 404 yang muncul akan membuat visitor pada situs Anda menjadi turun dan dampak lainnya  menurunnya posisi artikel yang ada SERP.

Memang  sulit bagi kita untuk mencari satu per satu link yang mati pada blog secara manual tetapi jangan khawatir pada kesempatan ini saya akan  menjelaskan cara mencari dan memperbaiki broken link yang ada diblog Anda dengan cepat.

STEP 1 - Mencari Link Rusak (BrokenLink)


  1. Buka situs Broken Link Checker , setelah  itu  akan muncul halaman seperti dibawah ini:
  2. Masukan url blog Anda 
  3. Lalu Find Broken Links

Online Broken Link Checker

  1. Tahap selanjutnya Anda masukan Security Code 
  2. Lalu Find lagi

Online Broken Link Checker-Security Code
Silahkan tunggu hasilnya dan inilah hasil dari blog saya.

Result Online Broken Link Checker
Ket. Gambar:
Page Where Found Keterangan
URLMenampilkan ke halaman url blog Anda yang brokenlink.
SRCMenampilkan letak brokenlink dalam bentuk HTML


STEP 2 - Memperbaiki Link Rusak (BrokenLink)


Sekarang pilih SRC untuk mengetahui letak link Anda yang telah mati. Lalu silahkan ganti atau hapus link yang rusak.

src

Untuk Broken Links  biasanya terletak di antara Edit HTML atau Postingan Artikel Anda.


EmoticonEmoticon